5 Cara Mendatangkan Traffic ke Blog Paling Mudah dan Gratis

Ada 5 cara mendatangkan traffic ke Blog paling mudah yang biasa saya lakukan saat membangun blog baru.

Cara-cara tersebut juga bisa kalian lakukan, karena semua yang akan saya bahas disini sepenuhnya gratis tanpa mengeluarkan modal sepeser pun.

Cara Mendatangkan pengunjung ke Blog yang saya lakukan sepenuhnya menggunakan teknik social media sharing dan optimasi SEO yang maksimal.

Kalian harus paham dasar-dasar SEO sebelum ahirnya bisa mendatangkan traffick ke blog secara rutin.

Langsung saja mari kita bahas tutorialnya..

5 Cara Mendatangkan Traffic ke Blog

mendatangkan traffic ke blog
Tips Cara Mendatangkan Pengunjung ke Blog

Mendatangkan trafik ke blog harus melewati beberapa tahapan yang sudah disebutkan di meteri panduan belajar blog.

Bagi kalian yang sudah mempelajarinya saya yakin akan dengan mudah memahami beberapa langkah yang akan saya sampaikan di pembahasan kali ini.

1. Konten Berkualitas

Tentu saja, content is king.. nyawa dari sebuah blog adalah artikel, semakin bagus artikel yang disajikan semakin besar pula potensi mendatangkan pengunjung ke blog.

Dengan membuat konten yang berkualitas kalian bisa mendatangkan traffic ke blog sesuai dengan target yang kalian inginkan.

Berikut beberapa tips yang bisa kalian praktekan untuk membuat artikel SEO berkualitas.

  • Temukan kata kunci yang minim persaingan
  • Jangan gunakan judul yang sudah di pakai di peringkat 1 google
  • Tulislah artikel dengan bahasa dan penyampaian yang mudah dipahami pembaca
  • Artikel harus memiliki beberpa poin yang bisa memberikan jawaban kepada para pembaca
  • Gunakan gambar yang bisa mendeskripsikan tulisan kalian
  • Terapkan internal link disetiap artikel yang berhubungan dengan pembahasan.
  • Sertakan sumber jika mengambil keterangan dari blog lain
  • Usahakan artikel yang buat lebih dari 600 kata

Dengan mengikuti beberapa poin diatas kalian sudah memenuhi persyaratan untuk mendatangkan trafik ke blog.

Baca Juga: Cara Riset Keyword Gratis Untuk Pemula

2. Pancing Traffic

share ke social media
Share Artikel ke Grup Social Media

Tekning pancing traffic ini husus untuk para blogger baru yang belum memiliki pengunjung atau masih sedikit.

Teknik pancing traffic yang saya maksud adalah dengan cara membagikan artikel ke grup-grup sosial media yang sesuai dengan topik pembahasan blog kalian.

Cara ini sangat efektif untuk mendatangkan traffic ke blog sebagai pancingan.

Efek dari social media traffic ini juga bisa mempercepat index artikel di google webmaster tools.

3. Buat Kolam Traffic Sendiri

Selanjutnya cara mendatangkan traffic ke blog adalah dengan membuat kolam atau grup social media, bisa menggunakan facebook, whatsapp atau telegram.

Mereka yang mau bergabung ke grup yang kalian buat adalah para pembaca dengan minat yang sama dengan pembahasan blog kalian.

Contoh, saat saya membuat blog dengan niche anime maka saya juga akan membuat grup di telegram atau whatsapp yang husus membahas tentang update anime terbaru.

Tentu saja para anggota yang masuk nantinya juga merupakan para pecinta anime.

4. Optimasi SEO Blog

Cara Mendatangkan Pengunjung ke blog
Optimasi SEO Blog

Setelah mendapatkan traffic yang rutin dari social media, seharusnya secara perlahan pengunjung murni dari google juga akan ikut naik.

Nah, untuk memaksimalkan traffic dari google kalian harus belajar cara optimasi SEO blog secara maksimal.

Berikut beberapa poin penting untuk mengoptimalkan SEO Blog kalian:

  • Gunakan template dengan meta data SEO lengkap
  • Jalankan teknik Silo struktur atau internal link menyeluruh
  • Maksimalkan backlink berkualitas dari blog lain yang satu pembahasan
  • Jalankan Link Building untuk memperkuat authority blog
  • Pelajari cara meningkatkan DA PA Blog
  • Pahami beberapa Faktor penentu Ranking Google
  • Optimasikan Blog dengan SEO On Page dan Off Page

Semua poin penting diatas bisa kalian pelajari di blog ini, karena saya sudah membahasnya secara lengkap.

Dengan mempelajarinya, mendatangkan traffic ke blog secara natural dari google akan dengan otomatis kalian dapatkan.

5. Aktif di Beberapa Forum

Menjadi kontributor di beberapa forum tanya jawab juga bisa mendatangkan traffic ke blog kalian.

Kalian bisa menjawab semua pertanyaan yang sesuai dengan topik pembahasan di blog.

Sebagai referensi dari jawaban tadi, Sertakan juga link menuju artikel blog kalian.

Beberapa forum yang bisa kalian coba gabung antara lain, Quora.com, Kaskus, Brainly, Google Forum, dll.

Sudah Siap Mendatangkan Traffic ke Blog?

Dengan mempraktekan satu persatu cara mendatangkan traffic ke blog diatas, saya sakin dalam waktu dekat blog kalian sudah banyak mengalami peningkatan trafik.

Kunci sukses untuk melakukan teknik tersebut adalah konsistensi yang berkelanjutan.

Kalian harus pelajari satu persatu tentang optimasi SEO, kalian juga harus konsisten tanpa malas share ke grup social media.

Lakukan semua cara-cara diatas dengan tekad dan keinginan yang mau dicapai dengan blog kalian, setelah berhasil, datang lagi ke sini dan ceritakan pengalamannya dikolom komentar.

Leave a comment